Bandar Lampung Tegas Lawan LGBT: ABR Indonesia Dukung Penuh Kebijakan Wali Kota

Kamis, 10 Juli 2025 - 08:43 WIB

URL berhasil dicopy

URL berhasil dicopy

Bandar Lampung – Ketua Advokat Bela Rakyat (ABR) Kota Bandar Lampung, Dyosa Noveriz, S.H., C.PL, menyatakan dukungan penuh terhadap langkah tegas Wali Kota Bandar Lampung dalam memerangi penyimpangan perilaku Lesbian, Gay, Biseksual, dan Transgender (LGBT) di wilayahnya, (10/7/2025).

Dalam pernyataannya, Dyosa menegaskan bahwa kebijakan tersebut merupakan wujud tanggung jawab moral pemerintah daerah dalam menjaga ketertiban sosial dan nilai-nilai luhur bangsa. Ia menilai LGBT sebagai ancaman serius bagi generasi muda dan ketahanan budaya Indonesia.

“ABR Indonesia mendukung penuh tindakan Wali Kota Bandar Lampung sebagai upaya nyata melindungi masyarakat, terutama generasi muda, dari gaya hidup yang bertentangan dengan norma agama, budaya, dan ideologi bangsa,” tegas Dyosa Noveriz.

Sebagai organisasi yang aktif dalam pengawasan sosial dan pergerakan moral, ABR Indonesia siap melakukan investigasi langsung terhadap dugaan aktivitas LGBT di Bandar Lampung dan daerah lainnya.

Langkah ini bertujuan memperkuat penegakan nilai-nilai moral serta meningkatkan kesadaran masyarakat akan pentingnya ketertiban sosial.

“Kami siap berkolaborasi dengan pemerintah daerah, aparat penegak hukum, dan elemen masyarakat untuk menciptakan lingkungan yang sehat, religius, dan bermartabat.

Pemantauan dan edukasi akan kami lakukan secara berkelanjutan sebagai bentuk perlindungan moral bangsa,” tambahnya.

Dengan dukungan ini, ABR Indonesia menegaskan komitmennya sebagai garda terdepan dalam membela nilai kebenaran, kesusilaan, dan ketahanan nasional dari segala bentuk penyimpangan yang menggerus sendi-sendi kehidupan masyarakat.

Berita Terkait

LSM JATI Lampung Bongkar Dugaan Korupsi Dana BOS di Dinas Pendidikan Kota Metro
Pemprov Lampung Gelar Pekan Kebudayaan Daerah IV Tahun 2025: Angkat Tema “Begawi Jejama Budaya Lampung”
Komnas PA Lampung Kawal Kasus Pemerkosaan MO di Lampung Utara
Amunisi Lampung Ungkap Dugaan Mark-Up Kegiatan Dana Desa di Empat Pekon Talang Padang, Tanggamus
LSM Amunisi Lampung Desak Transparansi Dana Desa Suka Bandung, Soroti Dugaan Mark-Up Rp 800 Juta Lebih
BBWS Mesuji Sekampung Perkuat Ketahanan Pangan Melalui Monitoring Jaringan Irigasi Tersier di Lampung Selatan
Bapenda Lampung Fokus Tingkatkan PAD dan Kepatuhan Wajib Pajak
Oknum Kades di Tanggamus Diduga Bayar Damai Rp 40 Juta untuk Lolos dari Kasus Narkoba
Tag :

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Berita Terkait

Jumat, 24 Oktober 2025 - 14:53 WIB

LSM JATI Lampung Bongkar Dugaan Korupsi Dana BOS di Dinas Pendidikan Kota Metro

Jumat, 24 Oktober 2025 - 13:34 WIB

Pemprov Lampung Gelar Pekan Kebudayaan Daerah IV Tahun 2025: Angkat Tema “Begawi Jejama Budaya Lampung”

Kamis, 23 Oktober 2025 - 17:38 WIB

Komnas PA Lampung Kawal Kasus Pemerkosaan MO di Lampung Utara

Kamis, 23 Oktober 2025 - 15:01 WIB

Amunisi Lampung Ungkap Dugaan Mark-Up Kegiatan Dana Desa di Empat Pekon Talang Padang, Tanggamus

Kamis, 23 Oktober 2025 - 14:22 WIB

LSM Amunisi Lampung Desak Transparansi Dana Desa Suka Bandung, Soroti Dugaan Mark-Up Rp 800 Juta Lebih

Rabu, 22 Oktober 2025 - 14:53 WIB

Oknum Kades di Tanggamus Diduga Bayar Damai Rp 40 Juta untuk Lolos dari Kasus Narkoba

Selasa, 21 Oktober 2025 - 20:20 WIB

Ardian Cahyadi: Daerah Harus Tangkap Peluang Ekonomi Lewat Olahraga

Selasa, 21 Oktober 2025 - 00:15 WIB

Gabpeknas Tangsel Resmi Dukung Marhadi Jadi Calon Ketua Kadin Tangerang Selatan 2025–2030

Berita Terbaru

Exit mobile version